KELEBIHAN DAN KEKURANGAN FIREFOX 4


Kelebihan dan Kekurangan Firefox 4. Firefox versi 4 ini membawa perubahan cukup banyak dari versi sebelumnya, terutama dari segi tampilan yang pertama kali dirasakan oleh pengguna. Ada beberapa perubahan di Firefox versi terbaru ini.
Kelebihan :
Fitur baru yang cukup menarik adalah Group Tabs, fitur ini memungkinkan anda mengelompokkan tab-tab anda ke dalam grup-grup. Fitur ini dapat diakses dengan meng-klik tombol Group tabs di sebelah minimize button, atau dengan menekan shorcut Ctrl + Shift + E. Kemudian bookmark yang dulu ada di toolbar sekarang jadi button, tombol reload dan stop digabung jadi satu, yang terakhir home button yang dipindahkan di sebelah search field. Untuk meng-create group baru cukup block area, dan kemudian tinggal mengelompokkan tab dengan drag tab ke dalam grup tertentu. Tampilan antar muka Firefox 4 ini juga meningkatkan performanya.
Firefox 4 meningkatkan kecepatan saat pengguna membuka browser, mempercepat rendering halaman web dan load javascript lebih cepat dengan javascript engine barunya yang diberi nama JägerMonkey.
Terdapat fitur Crash protection, jika ada plugin, misal Adobe Flash, Apple QuickTime, Microsoft Silverlight yang freeze atau crash, hal ini tidak akan mempengaruhi browser. Firefox 4 ini juga sudah mensupport HTML 5, HTML tag <video> sudah dapat dijalankan, demikian juga dengan tag HTML 5 lainnya.
Kekurangan :
Beberapa add-ons yang versi terbarunya belum kompatibel dengan Firefox 4 ini, misalnya service social bookmarking, Delicious Bookmarks 2.1.106. RealPlayer Browser Record Plugin 1.0 dan NoScript 2.0.9.9 add-ons yang cukup popular juga tidak compatible. Bagi web developer tidak perlu khawatir, karena add-ons wajibseperti FireBug, Web Developer, User Agent Switcher atau YSlow berjalan dengan baik.
Pengguna tidak bisa select address bar langsung dengan menekan tombol F6 (di versi 3.6 bisa), bagi pengguna yang terbiasa jarang menggunakan mouse hal kecil ini cukup menggangu.

0 Response to "KELEBIHAN DAN KEKURANGAN FIREFOX 4"

Posting Komentar