Kali ini saya akan membagikan sedikit tips bagaimana cara belajar yang baik dan benar menurut versi saya. Namun saya tidak menyarankan pada para pembaca untuk mengikuti semua tips yang ada,karena setiap orang memiliki cara belajar yang berbeda-beda. Berikut tipsnya :
1. Cari Tempat yang Sesuai
Sebelum memulai belajar, sebaiknya memilih tempat belajar yang sesuai dengan keinginan kita. Karena setiap orang memiliki ciri khusus dalam memilih tempat belajar, ada yang suka belajar di tempat yang sepi tapi ada juga yang suka belajar di tempat yang banyak orangnya.
2. Ciptakan suasana yang kondusif
Jangan memulai belajar jika kondisi atau keadaan diri anda labil, karena hal ini hanya akan membuang-buang waktu. Sebainya tenangkan diri sebelum belajar, terutama saat akan belajar tentang hafalan.
3. Belajar secara kontinyu dan teratur
Maksudnya adalah kita harus bisa mengatur waktu untuk belajar. Jangan melakukan aktifitas lain saat belajar. Terutama SMS-an, karena hal itu sangat mengganggu konsentrasi belajar.
4. Pastikan kondisi fisik dalam keadaan yang Fit
Jangan belajar saat kondisi tubuh sedang lelah atau sakit, sebainya istirahat dulu kalau memang kondisi fisik tidak memungkinkan untuk belajar. Jika dipaksakan biasanya kita malah mengantuk atau sakit yang diderita malah semakin parah.
5. Pelajari dulu garis besar dari materi yang akan dipelajari
Dengan begini kita bisa memilah-milah materi mana yang benar-benar perlu untuk dipelajari, sehingga belajar bisa lebih enak.
6. Buat Ringkasan
Buat ringkasan garis besar dari materi yang telah dipelajari. Hal ini akan memumdahkan untuk menghafal dan mencari hal-hal penting dikemudian hari.
7. Posisi belajar
Satu hal yang terlihat sepele namun sangat menentukan keberhasilan dalam belajar. Jika belajar di meja belajar, posisikan tubuh senyaman mungkin agar tidak cepat lelah. Jika belajar tanpa meja(sambil tiduran) usahan jangan di tempat tidur, karena tempat ini akan membuat kita ngantuk. Dan jangan membaca dalam keadaan telentang(buku berada di atas) karena hal tersebut tidak baik untuk kesehatan mata.
Sekian sedikit tips dari saya,,
SEMOGA BERMANFAAT.:-)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Tips Belajar Yang Baik"
Posting Komentar